Minggu, 07 Mei 2017

Cara Membuka Kursi/Bangku Jok Avanza/Xenia Terkunci

Jok Avanza dan Xenia dapat dilipat ke depan pada keadaan normal, sehingga kaki kursi atau jok lepas dari posisinya. Namun pada keadaan tertentu dapat membuat kursi mobil ini terkunci sehingga tidak dapat dilipat ke bagian depan. Hal ini dapat terjadi pada mobil Avanza dan Xenia jika bagian yang berfungsi untuk membuka pengunci kursi  tidak berfungsi dengan baik karena beberapa hal. Pada kali ini penulis akan berbagi pengalaman tentang mengatasi kursi atau jok atau bangku Xenia dan Avanza tidak dapat dilipat ke depan.


Untuk bangku bagian tengah dan belakang mobil yang dapat dilipat tentu ada penguncinya agar kursinya tidak terlipat ataupun bergerak ketika mobil sedang melaju. Pada keadaan normal atau semua hal yang mengatur pengunci dan pembuka kursi bekerja dengan baik maka ketika kursi dilipat ke bagian depan akan membuat pengunci pada bagian kaki kursi akan terbuka secara otomatis dan kursi dapat dilipat ke bagian depan. Sedangkan jika kursi tetap terkunci, maka kursi hanya dapat dilipat saja tapi tidak dapat dilipat ke bagian depan dari posisi semula. Berikut posisi ketika tidak bisa dilipat ke depan, hanya seperti gambar di bawah ini.


Pada bagian kiri pada kursi sebelah kanan dan pada bagian kanan pada kursi tengah sebelah kiri terdapat bagian-bagian yang bertugas untuk mengatur pembuka kunci kursi agar dapat bekerja secara otomatis. Di bawah ini adalah gambar bagian-bagian tersebut.


Bagaimana Cara Mengatasi Kursi Terlipat?
Jok terkunci atau tidak dapat dilipat hal yang tersering adalah disebabkan oleh putusnya tali penarik pembuka kunci. Atau patahnya bagian ujung tali yang melekat ke tuas pengungkit seperti yang penulis temukan sendiri.
Cara mengatasi permasalahan jok atau bangku pada MPV ini adalah cukup mudah, hanya sediakan peralatan berupa obeng (+) plus untuk membuka penutup bagian yang bekerja untuk membuka pengunci kursi sesuai dengan letak bangku masing-masing. Jika bangku sebelah kiri, maka kaki kursi yang terkunci adalah kaki sebelah kanan belakang dan letak tuas penguncinya adalah di sebelah kanan belakang.
  1. Buka penutup bagian kursi yang rusak dengan obeng (+) plus, yaitu terdapat 2 buah sekrup, setelah kedua sekrup dibuka, lepaskan kancingnya pada bagian belakang dan depan. Selanjutnya lepaskan penutup dan letakkan di tempat lain agar tidak mengganggu kita ketika bekerja.
  2. Di bawah ini gambar ketika penutup sudah dilepas dan terlihat bagian ujung tali penarik patah dan membuat tali lepas dari tuas penarik. Hal inilah yang membuat pengunci tidak dapat lepas karena tali tidak tertarik ketika dilipat.
    Selanjutnya untuk membukanya, coba tarik tali tersebut secara manual, maka kunci akan terlepas dan kursi dapat melipat ke depan seperti gambar-gambar di bawah ini.
  3. Untuk mengatasi hal ini penulis menggunakan kawat isi kabel yang dililitkan ke lubang tuas agar ujung tali tidak lepas dan tetap melekat pada tuas pengungkit. Berikut hasilnya ketika ujung tali diikat dengan kawat isi kabel.
  4. Selanjutnya pasang kembali penutupnya. 
  5. Sekarang kursi atau bangku jok Avanza/Xenia dapat dibuka kembali dengan mudah karena secara otomatis akan membuka sendiri ketika kursi dilipat.
Bagaimana? Sangat mudah bukan, hanya bagian itu saja yang perlu kita buka dan perbaiki berdasarkan hasil temuan yang dialami oleh penulis sendiri. Semoga bagi pembaca yang mencari informasi tentang cara melipat atau membuka jok atau kursi atau bangku mobil Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, dan lain-lain yang memiliki sistem pengunci kursi yang sama yang sedang mengalami kerusakan sistem pengunci kursinya.
Semoga bermanfaat bagi pembaca semua. Demikian Cara Membuka atau Melipat Kursi/Bangku/Jok Mobil Avanza/Xenia yang terkunci atau tidak bisa dilipat ke depan.

50 komentar:

  1. (15)agen bandarq terpercaya di Indonesia !!
    Ikuti Terus Turnamen Poker TURNOVER Tiap Bulan berhadiah 70 juta lho!
    Damaiqq

    BalasHapus
  2. Kalo dua2nya terkunci gmn mas..

    BalasHapus
  3. Balasan
    1. Kamu sdh coba dan berhasil..terima kasih..

      Hapus
  4. Terima kasih atas infonya, nanti akan sy coba

    BalasHapus
  5. terimakasih infonyaa.sangat bermanfaat

    BalasHapus
  6. Terimakasih mas.sgt membantu.baru saja saya dpt mslh yg sama.

    BalasHapus
  7. Kalo jok tengah yang kanan terkunci,gimana pak?trmksh sblmny

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kami sdh coba dan berhasil..cobalah sesuai anjuran yg sdh di tuliskan..

      Hapus
  8. terima kasih mas.. sangat jelas !! kebetulan jok tengah kanan saya bernasib sama..

    BalasHapus
  9. Lha ini punya saya jok tengah kanan kiri terkunci..
    Gimana coba..?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sama mas, bagaimana bukanya ya?? Kalo kanan kiri gk bsa.

      Hapus
  10. terima kasih sangat membantu saya akan coba

    BalasHapus
  11. Terima kasih sangat bermanfaat,akan saya coba...👌👌

    BalasHapus
  12. Mantap.... akn aq coba... mksih ya...

    BalasHapus
  13. Komentar yang tanya dua duanya gak bisa di lipat kedepan mbok ya mikir berarti di benerin dua duanya toh.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mikir gimana membuka sekrupnya karena tidak ada celah untuk obeng sebab keduanya tidak bisa terangkat... anda nda berfikir sampai kesitu kan

      Hapus
    2. Saya dua duanya juga... terkunci... gak bisa dibuka... gimana caranya yah...

      Hapus
    3. anda juga belum coba udah komen, klo dua2 nya terkunci.. kursi itu kan bisa maju mundur untuk ruang obeng.

      Hapus
  14. Terima kasih informasinya gan sangat bermanfaat dan saya sudah mencobanya dan hasilnya sangat memuaskan jok tengah mobil saya yang sebelah kiri berfungsi normal kembali

    BalasHapus
  15. kondisi tali posisi mengait tp tetap ga bisa jg, gmn solusinya?

    BalasHapus
  16. Menangkan Jutaan Rupiah dan Dapatkan Jackpot Hingga Puluhan Juta Dengan Bermain di www(.)SmsQQ(.)com

    Kelebihan dari Agen Judi Online SmsQQ :
    -Situs Aman dan Terpercaya.
    - Minimal Deposit Hanya Rp.10.000
    - Proses Setor Dana & Tarik Dana Akan Diproses Dengan Cepat (Jika Tidak Ada Gangguan).
    - Bonus Turnover 0.3%-0.5% (Disetiap Harinya)
    - Bonus Refferal 20% (Seumur Hidup)
    -Pelayanan Ramah dan Sopan.Customer Service Online 24 Jam.
    - 4 Bank Lokal Tersedia : BCA-MANDIRI-BNI-BRI

    8 Permainan Dalam 1 ID :
    Poker - BandarQ - DominoQQ - Capsa Susun - AduQ - Sakong - Bandar Poker - Bandar66

    Info Lebih Lanjut Hubungi Kami di :
    BBM: 2AD05265
    WA: +855968010699
    Skype: smsqqcom@gmail.com

    BalasHapus
  17. trims infonya gan,akan saya coba

    BalasHapus
  18. Terimakasih Gan.... saya sudah praktekan dan berhasil...Sekalilagi terimakasih infonya.

    BalasHapus
  19. Terima kasih alhamdulillah berhasil

    BalasHapus
  20. Terima kasih, sgt bermanfaat

    BalasHapus
  21. jok tengah grand new avanza terkunci,gmna..om

    BalasHapus
  22. Terima kasih pak sudah di buktikan dan betul penyakitnya di situ.. Sudah di coba dan berhasil.. Terima kasih

    BalasHapus
  23. Dapatkan Penghasilan Tambahan Dengan Bermain Poker Online di www,SmsQQ,com

    Keunggulan dari smsqq adalah
    *Permainan 100% Fair Player vs Player - Terbukti!!!
    *Proses Depo dan WD hanya 1-3 Menit Jika Bank Tidak Gangguan
    *Minimal Deposit Hanya Rp 10.000
    *Bonus Setiap Hari Dibagikan
    *Bonus Turn Over 0,3% + 0,2%
    *Bonus referral 10% + 10%
    *Dilayani Customer Service yang Ramah dan Sopan 24 Jam NONSTOP
    *Berkerja sama dengan 4 bank lokal antara lain : ( BCA-MANDIRI-BNI-BRI )

    Jenis Permainan yang Disediakan ada 8 jenis :
    Poker - BandarQ - DominoQQ - Capsa Susun - AduQ - Sakong - Bandar Poker - Bandar 66

    Untuk Info Lebih Lanjut Dapat menghubungi Kami Di :
    BBM: 2AD05265
    WA: +855968010699
    Skype: smsqqcom@gmail.com

    BalasHapus
  24. Pak talinya saya tarik secara manual tapi joknya masih tetap gak bisa kebuka gimana itu pak..??

    BalasHapus
  25. Nanti sy coba.. kbtulan mslhnya sama macet ga bisa dibuka..

    BalasHapus
  26. Bagaimana kalau kedua joknya tdk bisa terbuka...

    BalasHapus
  27. Om...kalau saya coba perbaiki dengan lem alteco..sialnya lem alteconya malah masuk ke dalam lubang kabel sehingga kawatnya ga bisa naik maupun turun...kira-kira ada yang jual tidak ya kabelnya?

    BalasHapus
  28. Terima kasih pak sudah saya terapkan pada mobil saya, semoga ilmunya jadi amal jariyah

    BalasHapus
  29. kebetulan jok mobil saya terkunci. jadi sangat membantu artikel ini. Terimakasih atas informasinya

    BalasHapus
  30. Curry leaf chutney is an extraordinary method for keeping your hair from going dark. The chutney works on the development of the shades that make the www.wellnesspitch.com/ variety in your hair. One teaspoon daily is sufficient.

    BalasHapus
  31. Terimakasih bermaanfaat sekali sudah saya coba berhasil

    BalasHapus
  32. A few sociobiologists attempt to comprehend the numerous parts of culture in the illumination of the idea of the image, first presented by Richard Dawkins in quite a while 1976 book The Selfish Gene. Dawkins recommends the presence of units of culture - images - generally practically equivalent to qualities in transformative science. Albeit this view has acquired some famous money, different insim wetrust by and large oddball it.

    BalasHapus
  33. Makasih infonya bg...
    Yang mau belajar optimasi seo website agar ranking di google bisa kunjungi Freebacklink Indonesia

    BalasHapus
  34. Quickly and easily reverse search for relevant information using an image with the help of reverse image search tools. Input or upload an image to discover related images, track down the image's original source, or learn more about the things, people, and places represented in it. Read More: https://thereverseimage.com/

    BalasHapus